Minggu, 07 November 2010

Masalah = Peluang

"Tuhan tidak akan memberikan cobaan terhadap makhluknya jika tidak mampu"
Banyak diantara kita yang tahu akan kalimat tersebut. Banyak pula yang meyakini kebenaran kalimat itu. Hanya saja sedikit dari kita yang benar-benar meyakini kalimat ini. Jika memang meyakini, kenapa pula kita masih mengeluh jika mendapat 'masalah'?

Dalam sebuah surat ada ayat yang menyebutkan bahwa kesusahan datang bersama dengan kebahagiaan. Bahkan dalam surat tersebut disebutkan dua kali. Jika sudah demikian artinya Tuhan menjamin kalau kita bisa mendapat peluang kebahagiaan di dalam setiap masalah.

Jika sudah demikian, apakah kiranya baik jika kita mencar-cari masalah?

Minggu, 09 Mei 2010

Nasihat Gratis

Suatu kali, saya mampir ke sebuah masjid untuk sholat maghrib. Karena saya masih nyantai, saya putuskan untuk tidak pulang dulu. Saya memilih tetap di masjid untuk menunggu sholat isya'. Ketika saya menunggu di halaman masjid, seorang datang menyalami kemudian kami pun terlibat obrolan. Hal yang penting menurut saya dari obrolan pada waktu itu adalah nasihat beliau tentang nasihat-menasihati. Beliau berpesan kalau kita itu masih merugi kalau kita baru beriman dan beramal soleh. Kita disebut tidak merugi jika kita sudah beriman, beramal soleh, saling nasihat-menasihati dalam kebaikan dan kesabaran.

Tanpa disadari, ternyata dalam sebuah obrolan pun saya telah disadarkan tentang hal yang sangat penting tetapi saya belum paham banget. Saya sering membaca surat Al-Asr tersebut, tetapi ternyata belum mempraktekkan isinya. Jadi marilah kita berbagi ilmu dan berbagi saran kebaikan dan kesabaran. Agar kita bukan termasuk orang yang merugi

Minggu, 04 April 2010

Sekadar Curhat II

Jika kemarin saya ditegur atas nasihatku sendiri, maka kali ini aku mendapat petunjuk atas 'masalah' yang sedang aku hadapi dari 'masalah' orang lain.

Ceritanya begini; suatu kali saya mendapat sebuah masalah yang membuat saya bingung harus bagaimana. Saya masih mencari pemecahannya dengan menganalisa sumber masalah tersebut. Belum sempat saya menemukan sumber masalah, ada orang yang ternyata memiliki 'masalah' yang sama persis dan meminta saran kepada saya untuk memecahkannya. Herannya, saya bisa dengan sangat lancar memberi masukan dan sedikit arahan untuk memecahkan masalah tersebut. Sehingga, walaupun saya sedang memberi saran kepada orang lain, sesungguhnya saya juga sedang menasihati diri saya.

Ada banyak cara Tuhan memberi petunjuk kepada kita. Yakinlah Tuhan selalu menyayangi kita sebagai hamba-NYA. Hendaknya kita bisa lebih peka dalam 'membaca' setiap kejadian.

Selasa, 16 Maret 2010

Sekadar curhat

Beberapa waktu yang lalu, istri saya mengadu telah "kehilangan" uang yang bagi kami lumayan besar. Dengan sok menasihati saya kemudian memberi pengertian kalau semua itu hanyalah titipan oleh Yang Maha Kuasa. Akhirnya kekecewaan istri saya pun mereda. Dengan tetap berusaha dan berdoa kami memasrahkan semua hasilnya kepada Allah SWT.
Selang beberapa lama apa yang saya nasihatkan kepada istri saya terjadi pada saya sendiri. Saya kehilangan uang, yang walau pun jumlahnya lebih sedikit dari yang seharusnya istri saya terima. Hanya saja, kalau saya benar-benar kehilangan. Sedangkan istri saya hanya sekadar tidak mendapat jatah yang seharusnya dia dapatkan.
Di sinilah baru saya sadari kalau apa yang saya nasihatkan harus sudah saya amalkan dulu, atau Tuhan akan memberi petunjuk jika saya belum mengamalkan agar saya pun mau mengamalkan apa yang saya nasihatkan kepada orang lain-termasuk istri saya.
Kadangkala kita seringnya hanya bisa ngomong tanpa mau melakukan apa-apa yang kita omongkan. Oleh karenanya jika kita mau jeli maka Tuhan akan langsung memberi peringatan/petunjuk agar apa yang kita nasihatkan dan apa yang kita omongkan agar kita mau menjalankannya. Jadi jalankan apa-apa yang telah kita nasihatkan kepada orang lain, atau Tuhan akan menegur kita agar kita mau menjalankannya.